Dihadapan Teknisi, Laboran, dan Analis lingkup Laboratorium Terpadu telah dilakukan demonstrasi instrumen X-ray fluorescence (XRF). Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Rabu, 7 Juni 2023 di Laboratorium Biologi. Pada kesempatan itu Teknisi dari PT. Magna Sardo, Azis mendemonstrasikan analisis logam-logam dari sampel ore nikel menggunakan XRF. Kegiatan tersebut menandai dibukanya layanan baru analisis logam-logam menggunakan instrumen XRF.

“Ilmu yang diperoleh hari ini dapat meningkatkan kesiapan dan kepercayaan diri Laboratorium Terpadu untuk mulai melayani preparasi dan analisis logam-logam menggunakan XRF”. Ungkap kepala Laboratorium Terpadu. Ditambahkan pula bahwa layanan baru ini berlaku untuk sampel ore nikel, abu bata bara, dan silika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *