Dalam rangka meningkatkan kesadaran pentingnya Keselamatan dan Kesehatan Kerja, UPT Laboratorium menyelenggarakan review dokumen JSA. Acara yang berlangsung di hotel Claro Kendari menghadirkan reviewer ahli K3, Naidil, St., MT. Pada saat membuka acara, kepala UPT Laboratorium Terpadu menyampaikan komitmennya untuk memperhatikan K3.

“UPT Laboratorium Terpadu sudah menyiapkan tiga dokumen K3, meliputi: SOP, Pedoman K3, dan JSA. Selain itu sedang diusahakan untuk menyediakan peralatan K3 di setiap ruangan, seperti: P3K, Alat pemadam kebakaran, dan beberapa Alat Pelindung Diri (APD)”.

Nara sumber, Naidil, S.T., M.T., memaparkan betapa pentingnya dokumen JSA untuk menjamin keselamatan kerja di laboratorium, bukan hanya untuk analis/laboran melainkan juga mahasiswa peserta praktikum.

“Setiap orang yang terlibat dalam pekerjaan di laboratorium harus memahami sekaligus menandatangani dokumen JSA, sehingga setiap risiko yang terjadi menjadi tanggungjawab bersama”.

Kegiatan yang berlangsung pada hari Sabtu, 11 November 2023 diikuti oleh unsur pimpinan Laboratorium Terpadu, Para PLP, analis/laboran/teknisi, dan peserta praktik kerja.